Prodi Pembangunan Masyarakat Desa (PMD) Diploma Tiga pada Hari Rabu 8 Juli 2020 menerjunkan 15 mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan kerelawanan kerjasama antara Sekolah Tinggi Pembangunan Masayarakat Desa “APMD” Yogyakarta dengan Pemerintah Kota Yogyakarta di Kelurahan Keparakan dan Kelurahan Wirogunan. Mahasiswa yang berjumlah 15 orang ini dibagi menjadi 7 kelompok. Kegiatan kerelawanan tersebut merupakan program yang diluncurkan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta dalam mengurangi dampak adanya COVID 19. Kegiatan kerelawanan tersebut dibagi menjadi empat kluster yaitu relawan sehat, relawan hijau, relawan mengajar, relawan ngalirisi, ngluwihi, mbagehi. Kegiatan kerelawanan ini pada awalnya berasal dari inisiatif masyarakat yang kemudian mendapatkan support dari Pemerintah Kota Yogyakarta.
Program PMD yang konsern terhadap pemberdayaan masyarakat berinisiatif berpartisipasi pada program Pemerintah Kota Yogyakarta tersebut dan juga sebagai ajang memberikan kesempatan bagi mahasiwa khususnya dalam menyelesaikan studinya berupa magang untuk memberdayakan masyarakat. Dengan demikian mahasiswa memiliki pengalaman dalam gerakan sosial peduli bencana nasional non alam yang bermanfaat masyarakat dan bagi karya tulis pada akhir studinya